3 Kebiasaan Sepele Pemicu Penuaan Kulit

March 22, 2022

Semua orang akan menua pada waktunya. Namun tentu kamu tak ingin mengalami penuaan dini yang membuat kulit terlihat semakin kusam dan berkerut meskipun usia masih muda.
Penuaan dini bisa menimpa siapa saja, meskipun beberapa orang memiliki kecenderungan untuk lebih cepat menua secara genetik. Namun secara umum, penuaan dini dipicu oleh kebiasaan masing-masing. Jika kamu tidak menjaga kesehatan dan merawat kulit, maka wajahmu rentan mengalami penuaan dini.

3 Kebiasaan Penyebab Terjadinya Penuaan Dini

Daripada sibuk memikirkan bagaimana cara mengatasi penuaan dini, kamu perlu mengetahui bagaimana cara mencegahnya. Ada setidaknya 3 kebiasaan yang kelihatannya sepele, tapi ternyata merupakan pemicu penuaan dini. Simak ulasannya berikut ini.

1. Pola Makan Yang Tidak Sehat

Mari memulai dengan memeriksa kembali apa yang selama ini kita makan. Apakah ada makanan tidak sehat yang masuk ke perut kita?
Ada beberapa jenis pola makan yang tidak sehat. Pertama, menu makanan yang didominasi karbohidrat dan lemak. Anak-anak banyak membutuhkan keduanya, tapi bagi remaja atau dewasa, terlalu banyak mengkonsumsinya justru akan membuat kulit rentan mengalami penuaan dini.
Penuaan adalah fase yang tidak mungkin dihindari, tapi bukan berarti kulitmu juga harus ikut menua. Kamu bisa mengatur pola makan yang sehat. Menambah asupan sayur dan buah-buahan yang mengandung vitamin C, beta karoten, zinc, serta nutrisi lainnya, akan membuat kulit lebih terawat dari dalam.
Meskipun demikian, mengatur pola makan bukan berarti diet mengurangi kalori habis-habisan dengan pola yang tidak bertanggungjawab. Makan sayur saja sepanjang tahun juga kurang tepat. Makanan seperti ikan, bila dimasak dengan tepat, dapat memberikan asupan omega 3 yang sangat baik untuk kulit.

2. Mengabaikan Stres

Meskipun kedengarannya sepele, tapi ternyata membiarkan diri terjebak dalam stres yang berlarut-larut juga merupakan penyebab penuaan dini.
Kamu mungkin pernah mengalami fase yang begitu berat dalam hidup sehingga merasakan stres. Itu adalah hal yang wajar. Namun kamu perlu mengelola diri dan perasaan untuk segera kembali bahagia.
Ketika mengalami stres dan kecemasan, kamu rentan mengalami masalah jerawat, darah tinggi, gangguan tidur, dan sebagainya. Semua hal tersebut akan berpengaruh pada percepatan penuaan dini. Kalau kamu sampai mengalami kurang tidur karena stres, maka saatnya kamu mencari pertolongan dari ahlinya.

3. Tidak Melakukan Perawatan Wajah

Penuaan dini terjadi pada usia berapa pun, tergantung bagaimana pola hidup seseorang. Namun pada wanita yang berusia 30 tahun ke atas, penuaan dini akan mulai lebih terlihat jelas.
Penuaan dini pada wajah dapat terjadi karena tidak melakukan perawatan wajah. Ini misalnya dengan penggunaan skincare, atau berkunjung ke klinik kecantikan secara rutin.
Gunakan skincare yang sesuai dengan kondisi dan tipe kulit wajah sejak kamu masih remaja. Skincare akan membantumu melindungi kulit dari bahaya sinar matahari, melembabkannya, dan memberikan nutrisi yang diperlukan.

Merawat Diri Sejak Dini

Dengan mengetahui 3 pemicu penuaan dini tersebut, kamu dapat menghindari kebiasaan itu dari sekarang. Ingat bahwa mencegah selalu lebih baik daripada mengobati. Lagipula, siapa sih yang tak ingin tampil cantik dan awet muda?
Pencegahan penuaan dini perlu diawali dengan memahami kondisi kulit. Jika tak yakin seperti apa kondisi kulit saat ini dan masih bingung perawatan apa yang kamu perlukan, kunjungi The Aesthetics Skin Clinic. Di sini, kamu dapat berkonsultasi dengan ahli kecantikan yang benar-benar memahami kebutuhan kulitmu.

Baca artikel lainnya:

baca artikel lainnya
WhatsApp
Price List