Ketika berbicara tentang cara agar tubuh langsing tentu kamu akan teringat dengan diet atau obat pelangsing. Diet memang menjadi salah satu cara yang umum digunakan untuk menurunkan berat badan. Namun diet tidak mudah dilakukan apalagi jika kamu memiliki banyak aktivitas padat seperti bekerja.
Pengen langsing tanpa diet atau obat? Bisa. Kamu tidak perlu khawatir karena kamu tetap bisa dapatkan tubuh slim tanpa diet dan obat. Gimana caranya? Yuk simak ulasannya berikut ini.
Minum Air Putih dengan Teratur
Selain mencegah tubuh dari dehidrasi, minum air putih dengan teratur juga dapat membantu tubuh langsing alami. Minum air putih sebanyak 500 ml pada 30 menit sebelum makan dapat membantu mengurangi rasa lapar dan membantu kamu mengurangi konsumsi kalori.
Perbanyak Bergerak
Olahraga atau exercise menjadi cara yang efektif untuk menurunkan berat badan karena tubuh akan lebih banyak membakar lemak. Jika kamu tidak punya banyak waktu untuk olahraga, maka kamu bisa perbanyak langkah atau lebih aktif bergerak untuk meningkatkan pembakaran lemak.
Usahakan untuk mendapatkan 10 ribu langkah per hari. Kamu dapat mengecek jumlah langkah harianmu dengan pedometer. Beberapa aktivitas yang dapat membuat kamu lebih aktif diantaranya yaitu berjalan memakai tangga daripada lift, mengajak hewan peliharaan jalan jalan dan sebagainya.
Perbanyak Makan Makanan Serat dan Protein
Jika kamu ingin badan langsing maka sebaiknya hindari makanan yang mengandung kolesterol, lemak jenuh dan gula. Makanan atau minuman manis akan membuat berat badan kamu naik.
Sebaliknya perbanyak makan makanan yang mengandung tinggi serat dan protein. Serat dan protein dapat menjaga perut terasa kenyang sehingga kamu tidak makan berlebihan. Beberapa makanan yang mengandung serat di antaranya seperti kacang, sayuran hijau, buah dan lainnya.
Sedangkan beberapa makanan yang mengandung tinggi protein di antaranya seperti telur, kacang kacangan, daging tanpa lemak dan lainnya.