Ada berbagai hal yang bisa menjadi penyebab munculnya double chin di wajah. Adanya kondisi ini di wajah dapat menurunkan rasa percaya diri dan membuat penampilan menjadi kurang maksimal. Lalu, apa aja yang menjadi penyebab terjadinya kondisi ini? Berikut ini adalah berbagai penyebab double chin:
1. Kelebihan Berat Badan
Kondisi ini dapat terjadi apabila berat badanmu berlebih. Ketika berat badan berlebih bisa disebabkan karena adanya penumpukan lemak. Lemak-lemak yang menumpuk ini bisa ada dimana saja termasuk diantaranya pada wajah dan dibagian bawah dagu.
Hal ini lah yang menjadi penyebab muncul double chin. Maka, kamu harus memastikan bahwa asupan lemak yang masuk kedalam tubuh tidak berlebihan agar tidak terjadi penumpukan. Selain itu, kamu juga bisa mengurangi lemak yang sudah ada didalam tubuh dengan melakukan olahraga.
Berbagai jenis olahraga bisa membantumu untuk membakar kelebihan lemak yang ada didalam tubuh. Ada juga senam khusus yang dilakukan pada wajah untuk bisa membantu pembakaran lemak pada bagian wajah dan dagu.
2. Genetik atau Keturunan
Penyebab lainnya adalah bisa jadi karena genetik atau keturunan. Jika keluargamu atau orang tua mempunyai kondisi ini maka besar kemungkinan bisa juga menurun padamu. Walaupun tidak ada gen yang spesifik yang mempunyai kondisi ini namun kondisi ini bisa menurun kepada keluarga.
Jika hal ini yang menjadi penyebab maka tidak bisa dicegah. Kamu hanya bisa menghilangkannya dengan melakukan perawatan. Namun, tidak perlu khawatir karena perawatan tersebut juga bisa membantu untuk menghilangkan kondisi ini. Kamu tidak perlu khawatir berlebihan jika kondisinya disebabkan karena genetik.
Double chin disebabkan oleh menurunnya elastisitas pada kulit. Elastisitas kulit dipengaruhi oleh adanya kandungan kolagen didalam tubuh. Kolagen merupakan zat yang bisa membantu kulit agar tetap elastis dan tidak kendur.
Namun, semakin bertambahnya usia membuat kolagen didalam tubuh menjadi semakin berkurang. Hal inilah yang kemudian menjadi penyebab dari kondisi tersebut. Kulit yang kendur dan tidak elastis bisa lebih mudah mengalami kondisi ini.
4. Makanan Tinggi Kalori
Makanan tinggi kalori cukup banyak digemari karena mempunyai rasa yang enak dan menarik. Namun, tahukah kamu jika makanan dengan kalori tinggi menjadi penyebab terjadinya kondisi ini? Makanan tinggi kalori bisa membuat tubuh mempunyai lemak berlebih.
Sehingga, akan memicu terjadinya kondisi ini. Kini kamu sudah mengetahuinya dan alangkah lebih baik jika membatasi asupan kalori yang masuk kedalam tubuh. Kamu juga bisa banyak minum air putih untuk mempercepat metabolisme pada tubuh.
Pembakaran kalori dengan cara lain juga bisa membantu seperti misalnya dengan olahraga. Kamu bisa melakukan berbagai olahraga yang bermanfaat untuk tubuh dan wajah agar bisa terhindar dari kondisi ini. Semakin banyak kalori yang terbakar akan semakin baik, namun tentunya harus disesuaikan dengan kondisi tubuh.
5. Jarang Melakukan Perawatan
Perawatan sangat penting dilakukan untuk menunjang penampilan. Sering kali kita hanya fokus untuk melakukan perawatan wajah agar nampak lebih cantik dan mulus saja. Padahal, ada perawatan lain yang harus dilakukan agar wajah bisa terhindar dari risiko munculnya kondisi ini.
Kamu bisa melakukan perawatan khusus double chin yang biasanya tersedia pada tempat treatment, seperti di The Aesthetics Skin. Pada perawatan ini memanfaatkan berbagai alat canggih untuk bisa membakar lemak dan mengencangkan kulit pada bagian wajah dan leher. Dengan begitu, kondisi double chin bisa dihindari.