Cara menghilangkan kantung mata hitam dengan aman dan cepat memang selalu dinantikan bagi banyak orang. Bagaimana tidak, kantung mata merupakan musuh terbesar setiap orang, khususnya wanita.
Adanya kantung mata yang hitam membuat wajah akan terlihat lebih lesu. Sehingga membuat hampir setiap orang kurang percaya diri dengan tampilan mereka. Namun jangan khawatir, ada banyak cara menghilangkan kantung mata hitam yang bisa kamu lakukan sendiri di rumah.
Penyebab Munculnya Kantung Mata Hitam
Kantung mata hitam atau yang biasa disebut sebagai mata panda ini biasanya dialami oleh orang dewasa, maupun remaja. Faktor yang mempengaruhi munculnya kantong mata ini juga berbeda-beda. Secara teknis, kantung mata adalah pembengkakan yang muncul ketika bertambahnya usia.
Kantung mata terjadi persis di bawah kelopak mata yang berbentuk seperti kantung. Penyebab kantung mata terjadi karena penumpukan cairan yang diakibatkan oleh lemahnya jaringan pada sekitar mata, seperti otot penopang kelopak mata.
Selain karena bertambahnya usia, kantung mata juga bisa muncul karena seseorang yang kelelahan atau kurang tidur. Tidak hanya bisa menimbulkan kantung mata, jika tidak segera dihilangkan maka kantung mata tersebut akan menghitam dan dapat berefek menjadi kantung mata kendur.
Baca juga: Simak Waktu yang Tepat untuk Perawatan Anti Aging
Cara Menghilangkan Kantung Mata Hitam
Mata panda atau kantung mata hitam bisa kamu hilangkan dengan banyak cara. Mulai dari menggunakan bahan-bahan alami untuk mengkompres area kantung mata. Bisa juga menggunakan skin care yang cocok untuk kulitmu. Berikut adalah cara menghilangkan kantung mata atau mata panda:
1. Istirahat yang Cukup
Pastikan kamu tidur cukup setiap malam, sekitar 7-9 jam untuk memastikan tubuh mendapat istirahat yang cukup.
2. Konsumsi Air yang Cukup
Minum banyak air setiap hari untuk menjaga tubuh terhidrasi dengan baik. Ini dapat membantu mengurangi pembengkakan di sekitar mata.
3. Hindari Asupan Garam Berlebihan
Garam berlebihan dapat menyebabkan retensi air di tubuh, yang bisa membuat kantung mata semakin terlihat.
4. Gunakan Kompres Dingin
Letakkan kantong teh hijau atau kantong teh chamomile yang dingin di atas mata selama beberapa menit. Ini dapat membantu menyusutkan pembuluh darah di sekitar mata dan mengurangi pembengkakan.
5. Gunakan Eye Cream
Gunakan krim mata yang mengandung bahan-bahan seperti vitamin C, vitamin K, dan retinol untuk membantu mengurangi penampilan kantung mata hitam.
6. Hindari Merokok dan Konsumsi Alkohol
Kebiasaan merokok dan minum alkohol berlebihan dapat menyebabkan kantung mata lebih terlihat.
7. Rutin Menggunakan Sunblock
Melindungi kulit di sekitar mata dari paparan sinar UV dapat membantu mencegah penuaan dini dan peningkatan produksi melanin yang dapat menyebabkan kantung mata lebih gelap.
8. Tetapkan Pola Makan Sehat
Makan makanan yang kaya akan antioksidan dan nutrisi penting lainnya dapat membantu menjaga kulitmu tetap sehat dan mengurangi penampilan kantung mata hitam.
9. Konsultasikan dengan Dokter
Jika kantung matamu sangat menonjol atau tidak kunjung membaik meskipun telah mencoba berbagai cara, berkonsultasilah dengan dokter untuk mendapatkan saran dan perawatan lebih lanjut.
Tips-tips di atas bisa kamu lakukan setiap hari dengan hasil yang memuaskan. Namun, jika kamu ingin hasil yang optimal, kamu perlu melakukannya secara rutin. Selain itu, jika kamu menggunakan cara seperti masker, pastikan dulu kalau area mata kamu bersih, ya! Tujuannya agar nutrisi pada masker bisa terserap ke dalam kulit dan hasilnya, kantung mata kamu akan hilang.
Baca juga: Ultra Lift Treatment, Siap Jadi Trend Perawatan Wajah 2023
Treatment untuk Menghilangkan Kantung Mata
Selain menggunakan bahan alami dan skin care, kamu juga bisa melakukan treatment di klinik kecantikan. Proses untuk perawatan di salon kecantikan ini dilakukan secara instan. Jadi, kamu tak perlu menunggu waktu lama untuk mengetahui hasilnya.
Pada dasarnya kantung mata ini adalah penggelembungan pada kulit dibagian bawah mata. Hal semacam ini sering kali terjadi akibat dari pembengkakan yang sering kali disebabkan karena adanya penumpukan cairan yang ada di sekitar mata. Sedangkan penumpukan cairan ini sifatnya sementara dan bisa hilang dengan sendirinya.
Namun apabila kantung mata disebabkan karena faktor genetik, maka kantung mata tidaklah mudah di hilangkan. Bahkan kamu harus membutuhkan perawatan di klinik kecantikan terdekat jika ingin menghilangkan kantung mata dengan cepat.
Salah satu perawatan wajah yang bisa kamu gunakan adalah Diamond Microdermabrasion Facial. Treatment ini merupakan treatment yang paling sering digunakan untuk menghilangkan kantung mata hitam. Sesuai dengan namanya treatment ini menggunakan diamond dalam perawatan wajah tujuannya untuk memberikan hasil yang lebih maksimal.
Treatment ini biasanya digunakan untuk mengangkat sel kulit mati. Tidak hanya itu treatment ini juga bisa digunakan untuk memudarkan pigmentasi kulit seperti flek hitam. Sehingga kantung mata hitam kamu dapat hilang dengan menggunakan treatment ini.
Agar hasilnya maksimal dan kamu tak punya kantung hitam, pastikan kamu memilih klinik kecantikan yang terpercaya dengan tenaga profesional.
Semua treatment ini bisa kamu dapatkan di klinik The Aesthetics Skin.
Jika masih ragu, kamu juga bisa coba konsultasi online dengan dokter kecantikan yang akan membantu merekomendasikan treatment yang tepat sesuai kebutuhan kulitmu. Semoga bermanfaat!
Baca juga: